![]() |
| Kesalahan skincare yang Sering ilakukan |
Meski sudah rajin skincare-an, banyak orang belum melihat hasil karena tanpa sadar melakukan kesalahan dalam perawatan. Berikut beberapa kesalahan umum yang perlu dihindari.
1. Mencuci Wajah Terlalu Sering
Mencuci wajah lebih dari dua kali sehari bisa membuat kulit kering, iritasi, dan memperparah jerawat.
2. Tidak Memakai Sunscreen
Tanpa sunscreen, semua skincare jadi sia-sia karena sinar UV merusak kulit, mempercepat penuaan, dan menyebabkan flek hitam.
3. Gonta-ganti Produk Terlalu Cepat
Produk butuh waktu untuk bekerja. Mengganti skincare setiap minggu justru membuat kulit stres.
4. Layering Produk Tidak Sesuai
Misalnya menggunakan serum berbahan aktif tinggi bersamaan tanpa mengetahui interaksi bahan. Bisa menyebabkan iritasi berat.
.jpg)
0 Komentar